MENKES RI KUNJUNGI WARGA PENGUNGSI ROKATENDA DI MAUROLE ENDE - Ende Lio Sare Pawe
Ende Berita :
Home » » MENKES RI KUNJUNGI WARGA PENGUNGSI ROKATENDA DI MAUROLE ENDE

MENKES RI KUNJUNGI WARGA PENGUNGSI ROKATENDA DI MAUROLE ENDE

Menteri Kesehatan Republik Indonesia, Nafsiah Mboi, Jumat (06/09) mengunjungi warga pengungsi letusan Gunung Rokatenda Pulau Palue Maumere di Kecamatan Maurole Kabupaten Ende. Saat kunjungan tersebut Menkes didampingi suaminya Ben Mboi mantan Gubernur NTT, Deputi BKKBN Pusat Irtama, Bupati Sikka Yos Ansar Rera, Plt. Sekda Ende, Sukadamai Doa Sebastianus mewakili Bupati dan Perwakilan Badan Nasional Penanggulangan Bencana. 

Menkes Nafsiah Mboi saat arahan di depan pengungsi mengatakan, Kementrian Kesehatan RI siap berkoordinasi dengan sektor lain untuk memberikan bantuan kepada pengungsi. Bantuan dari Kemenkes dalam hal pelayanan kesehatan dan sanitasi. 

Menurut Menkes saat mendengar laporan baik dari Pemkab Ende maupun Sikka ia menilai koordinasi antar kedua Kabupaten ini sangat bagus. Menkes mengharapkan Pemkab Ende dan Sikka tetap berkoordinasi mencari solusi dan menyelesaikan status pengungsi untuk kemudian bisa menyiapkan pemukiman yang layak bagi mereka. “ Setelah saya dengar langsung laporan dari Bupati Ende dan Sikka, ternyata koordinasi antara dua kabupaten ini sangat bagus. Sehingga tidak ada masalah terkait pengungsi ini. Apabila sudah jelas dan pasti pengungsi ini menetap dimana, kami akan melakukan koordinasi dengan sektor lain. Dan tentunya kami akan menyiapkan fasilitas kesehatan seperti mendirikan Puskesmas di lokasi pengungsian”ujar Menkes Nafsiah Mboi. 

Menkes Nafsiah pada kesempatan itu melakukan dialog dengan pengungsi untuk mendengarkan langsung keluhan dan harapan dari warga pengungsi. Leonardus Riba salah seorang pengungsi mengatakan saat ini mereka tidak ingin kembali ke kampungnya. Namun persoalan yang mereka hadapi sekarang mereka kesulitan air bersih dan pemukiman. Untuk itu mereka sangat mengharapkan perhatian pemerintah daerah dan pusat terhadap nasib mereka . 

Ben Mboi mantan Gubernur NTT, saat tatap muka dengan pengungsi memberikan apresiasi yang tinggi kepada pengungsi. Apresiasi diberikan Ben Mboi karena disaat menghadapi situasi yang sulit para pengungsi tetap mempunyai semangat dan daya juang yang tinggi. “Saya sangat kagum dengan saudara-saudara. Walau situasinya serba sulit saudara-saudara masih bergembira dan bersemangat. Ketika melihat para penari dan setelah tahu kalau itu adalah para pengungsi saya salut dengan mereka karena memiliki daya tahan yang tinggi. Jangan mati pikir tetapi harus tetap memiliki semangat hidup.”ujar Ben Mboi. 

Saat kunjungan tersebut Menkes RI menyerahkan bantuan kepada pengungsi berupa Masker 10 ribu masker, MP ASI 1 ton, Biskuit PMT Bumil 300 Kg, Bumil Kit 5 tas, Bulin Kit 5 tas. Sementara dari pihak BKKBN Pusat juga menyerahkan Biskuit dan alat konrasepsi.(Humas Pemkab/Helen Mey)
Share this article :

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

 
Support : Eja Website | Kera Template | Eda Template
Proudly powered by Blogger
Copyright © 2011. Ende Lio Sare Pawe - Elpas Group
Template Design by Eja Published by Kera Template